Beranda Home Inilah Cara Memilih Oleh-Oleh Long Weekend

Inilah Cara Memilih Oleh-Oleh Long Weekend

0

Long Weekend (liburan panjang) menjadi kesempatan bagi beberapa kalangan terutama pekerja menghabiskannya untuk traveler ke suatu tempat yang dapat menghibur diri.

Biasanya, kebanyakan dari para traveler setelah berlibur di suatu tempat ingin membawa oleh-oleh untuk dibawa pulang dan diberikan kepada keluarga, teman dan pacar.

Kali ini tangerangonline.id bakal berbagi tips bagaimana cara memilih oleh-oleh sebelum anda menghabiskan dan pulang berlibur.

1. Ciri khas oleh-oleh
Perlu anda ketahui, sebelum membeli oleh-oleh anda harus tahu ciri khas oleh-oleh tempat anda berlibur. Seperti anda berlibur ke Bandung terdapat oleh-oleh alat musik tradisional angklung yang sudah didesain berbagai ukuran, sepatu sendal Cibaduyut dan lain sebagainya. Jangan sampai anda membeli oleh-oleh selain khas tempat anda berlibur.

2. Anggaran (bujet)
Sebelum anda membeli oleh-oleh perhatikan anggaran (keuangan) yang anda miliki. Hal ini sangat penting, karena bila anda tidak dapat mengelola anggaran anda maka bisa dipastikan anda juga akan kesulitan untuk menopang kebutuhan lainnya. Jadi pastikan juga, sebelum anda membeli oleh-oleh safety kan anggaran untuk pulang.

3. Tanggal kadaluarsa
Hal ini sangat penting terutama oleh-oleh berupa makanan ataupun minuman. Perhatikan tanggal kadarluarsa produk sebelum membeli. Jangan sampai, oleh-oleh yang anda beli masa kadaluarsanya telah habis, maka itu akan menjadi sia-sia. Maka, carilah produk yang kadaluarsa bisa bertahan sesuai kebutuhan.

4. Ukuran dan Kemasan
Ukuran juga harus diperhatikan, bila anda yang berlibur menggunakan kendaraan pribadi  tentunya melihat kapasitas kendaraan juga jangan sampai memaksakan membawa oleh-oleh dan anda berkendara tidak merasa nyaman. Kemasan produk juga diperhatikan, apalagi perjalanan anda dari jauh. Maka, kemasan dapat dilihat apakah diperjalanan dapat rusak atau tidak. Bila rusak, oleh-oleh yang anda bawa dan akan diberikan kekeluarga atau teman tidak terlihat bagus.

Nah, itulah tips bagaimana anda membeli oleh-oleh. Semoga bermanfaat dan selamat berlibur. (Abi)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini