Beranda Berita 12 Calon Pimpinan Baznas Tangsel Jalani Ujian Seleksi

12 Calon Pimpinan Baznas Tangsel Jalani Ujian Seleksi

0

Sebanyak 12 peserta calon pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menjalani seleksi pada 1 Juni. Para peserta akan presentasi konsep di depan Tim Panitia Seleksi (Pansel) Kota Tangsel.

Sekretaris Pansel Baznas Tangsel Abdul Rojak mengatakan, pelaksanaan presentasi dari 12 peserta yang mendaftar akan dilakukan ujian di ruangan Asisten Daerah Satu Ismunandar, Gedung Balaikota, Ciputat. Satu peserta diberikan waktu 30 menit mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai.

“Besok 12 peserta akan presentasi konsep pengelolaan zakat. 10 menit presentasi, 20 menit untuk tanya jawab,” katanya, Selasa (31/5).

Pada tahun-tahun sebelumnya, cara pejaringan pengurus Baznas tidak melalui Tim Pansel. Namun sejak lahir Undang-Undang 23 tahun 2011 Tentang Pengelolaan Zakat, pemilihan pengurus Baznas harus melalui Tim Pansel.

“Amanat undang-undang demikian, harus terbuka dan dikaji oleh Tim Pansel. Sebelumnya dipilih berdasarkan kemampuan dan kesiapan serta memahami pengelolaan zakat. Tapi melalui cara ini mereka harus menyiapkan konsep sejak awal,” ujarnya.

Dari 12 orang pendaftar itu, lanjut Rojak, terdiri dari berbagai latar belakang seperti tokoh masyarakat dan ulama sebanyak 6 orang, praktisi pemerhati bidang zakat sebanyak 3 orang, advokat 3 orang, dan akademisi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 1 orang.

“Seleksi itu akan mengerucut pada sepuluh nama. Kamudian dari sepuluh nama akan diajukan kepada Walikota Tangsel untuk dipilih lima orang menjadi pengurus Baznas Tangsel,” tandasnya.

Hasil seleksi akan diumumkan ke publik pada 6 Juni. Masyarakat wajib mengetahui struktur Baznas Kota Tangsel. Dengan demikian ramadan tahun ini memiliki kepengurusan baru.

“Mudah-mudahan kepengurusan yang baru mampu mengelola potensi zakat yang ada supaya dampak kepada masyarakat lebih luas. Tangsel punya potensi zakat cukup besar dan ini adalah tugas mereka nanti,” tambah ia.

Tokoh Masyarakat Tangsel, Rasud Syakir mengharapkan pimpinan Baznas Tangsel betul-betul orang yang memiliki jiwa amanah dan kredibilitas tinggi. Dipercaya oleh masyarakat sebagai muzakki (penzakat) dengan jujur.

“Kami sangat mengharapkan calon-calon yang nanti bakal menduduki kepengurusan Baznas Tangsel memiliki kejelian dalam mengelola zakat. Termasuk menjunjung tinggi kejujur dan selalu amanah,” harapnya. (ded)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini