Satuan Lalulintas (Satlantas) Polresta Tangerang saat melakukan operasi Kepolisiaan di Kawasan Tertib Lalulintas (KTL) di Jalan Pemda Tigaraksa Kabupaten Tangerang.
Pantauan beberapa awak media, saat Operasi para pengguna jalan, baik roda 2 maupun roda 4 diberhentikan untuk dilakukan pemeriksaan kelengkapannya.
Salah seorang pengendara kendati mengaku memiliki hubungan persaudaraan dengan Polisi, tak membuat anggota Satlantas Polresta Tangerang mengurungkan niatnya melakukan penindakan tilang di tempat.
“Untuk memberikan efek jera, bagi pengendara yang melanggar kami lakukan penindakan tegas berupa tilang di tempat,” tegas Kaur Bin Ops Satlantas Polresta Tangerang Iptu Made Artana, kepada awak media, Minggu (13/11/2016).
Dalam pelaksanaan operasi kali ini, tak memilah-milah para pengendara, setiap pengguna jalan yang melewati Kawasan Tertib Lalulintas (KTL) di Jalan Baru Pemda Tigaraksa diberhentikan untuk dilakukan pemeriksaan kelengkapan saat berkendara.
“Selain bertujuan untuk menciptakan Kamseltibcarlantas, kita (Satlantas Polresta Tangerang-red) berupaya semaksimal mungkin dalam dakgar atau gakkum lantas, agar untuk kedepannya ada perubahan terhadap para pengendara, membudayakan disiplin dalam mentaati dan mematuhi peraturan berlalulintas,” harapnya.
Lanjut Made, selain itu, dalam waktu dekat Polresta Tangerang juga akan menggelar Operasi Zebra Kalimaya 2016 yang akan dilaksanakan pada tanggal 16 hingga 29 November 2016. Untuk itu, sesuai dengan atensi pimpinan tidak ada kata damai.
“Bagi pengendara yang melakukan pelanggaran dan tak mematuhi peraturan lalulintas, Polisi melakukan penindakan tegas untuk di tilang di tempat ‘No Pungli’ wajib mengikuti Sidang,” tutupnya. (Yan)