Beranda Berita Warga TPA Rawa Kucing Dapat Layanan Kesehatan Gratis

Warga TPA Rawa Kucing Dapat Layanan Kesehatan Gratis

0

Sedikitnya 120 warga sekitar Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rawa Kucing mendapat pelayanan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan secara gratis.

Warga yang mendapatkan pelayanan tersebut mayoritas merupakan pekerja kebersihan dan keluarga serta supir angkutan sampah.

Pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis ini dilaksanakan di Kantor UPTD TPA Rawa Kucing, Kelurahan Kedaung Wetan, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Kamis (12/01/2016).

Bakti Sosial (Baksos) diselenggarakan oleh Yayasan Bintang Rahmah bekerjasama dengan Rumah Sakit Sari Asih Tangerang.

Koordinator Baksos Yayasan Bintang Rahmah dr. Mei Dillianto mengatakan, kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis di TPA Rawa Kucing sudah berlangsung selama 2 Tahun.

“Kegiatan ini diadakan setiap hari Kamis, dan sudah berjalan selama dua tahun terakhir. Sampai siang ini sudah dilayani sebanyak 120 orang,” kata dr. Dillianto kepada tangerangonline.id.

Lebih lanjut Dillianto mengatakan, keluhan masyarakat yang ditemui umumnya adalah darah tinggi dan Inspeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA), dan gatal-gatal.

“Keluhan warga mulai darah tinggi, ISPA, dan gatal-gatal. Selain pembagian obat secara gratis, warga yang datang juga diberikan suplemen dan Vitamin. Semuanya diberikan secara cuma-cuma,” ungkap Dillianto.

Ditemui ditempat yang sama, salah satu warga Ida Farida mengaku sangat terbantu dengan adanya kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan secara gratis tersebut.

“Alhamdulillah, pemeriksaan ini sangat membantu. Saya dengan anak saya datang kesini untuk berobat. Ini sudah dikasih obat dan vitamin,” ujar ibu dua anak ini.

Pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis ini berlangsung dari pukul 08.00 – 12.00 WIB pada hari Kamis setiap minggunya. (Rmt)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini