DPD Golkar Kabupaten Tangerang Gelar Baksos, Bagikan Seribu Paket Sembako

By
2 Min Read
Ketua DPD Golkar Kabupaten Tangerang, Intan Nurul Hikmah memberikan paket sembako di Tigaraksa.

Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Kabupaten Tangerang membagikan 1.000 paket sembako kepada warga di Kantor DPD Golkar tepatnya di Kecamatan Tigaraksa pada Rabu (7/1/2026).

‎Ketua DPD Golkar Kabupaten Tangerang, Intan Nurul Hikmah mengatakan, pembagian sembako bagi warga dibagi menjadi dua tahap yakni 500 paket sembako tahap pertama di kantor DPD Golkar. Sementara, untuk tahap kedua 500 paket sembako nantinya bakal diserahkan esok hari di kediaman pembina DPD Golkar Kabupaten Tangerang, Jaini tepatnya di Kecamatan Sepatan.

‎”Ini bentuk Golkar peduli sebagai wujud syukur agar memperkuat kesejahteraan rakyat maka kita membagikan seribu paket sembako,” ujar Ketua DPD Golkar Kabupaten Tangerang, Intan Nurul Hikmah kepada awak media Rabu, (7/1/2026).

‎Intan mengatakan melalui aksi nyata ini, Partai Golkar ingin menunjukkan bahwa prioritas utama partai adalah kesejahteraan rakyat dan berupaya menjadi bagian dari solusi atas persoalan sosial dan ekonomi yang dihadapi masyarakat sehari-hari.

‎”Kegiatan ini juga menjadi implementasi langsung dari semangat karya dan Pengabdian untuk Bangsa,” pungkasnya.

Ketua panitia baksos Partai Golkar Bimo Mahfudz Fudianto mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia acara, dan pengurus Golkar Kabupaten Tangerang dan pengurus Golkar kecamatan yang telah membantu acara hingga sukses, terutama ketua DPD II partai Golkar Kabupaten Tangerang Intan Nurul Hikmah.

‎Kegiatan acara baksos ini, program baksos Golkar peduli ini sangat dirasakan manfaatnya oleh warga yang membutuhkan, sehingga mendapatkan apresiasi dari masyarakat, kedepan kita berharap acara ini akan lebih meriah lagi.

‎”Kegiatan baksos ini merupakan program ketua DPD II Golkar Kabupaten Tangerang terpilih yakni ibu Hj Intan Nurul Hikmah, di era kepemimpinannya ini kita harus lebih sukses dan kita harus dukung program ibu ketua kita, agar Golkar lebih dicintai masyarakat,” tandasnya. (Rez)

Share This Article