Beranda Berita PT. Esta Multi Usaha Tbk. Serahkan Santunan BPJS Ketenagakerjaan kepada Ahli Waris

PT. Esta Multi Usaha Tbk. Serahkan Santunan BPJS Ketenagakerjaan kepada Ahli Waris

0

PT. Esta Multi Usaha Tbk. dan BPJS Ketenagakerjaan Tangerang Selatan pada hari ini menyerahkan secara simbolis santunan BPJS Ketenagakerjaan kepada ahli waris almarhumah Fauziyah Wijayanti yang merupakan karyawati PT. Esta Multi Usaha Tbk., dengan total senilai 168,5 Juta Rupiah.

Penyerahan santunan ini bertujuan untuk memberikan perhatian dan dukungan kepada keluarga yang ditinggalkan, serta menunjukkan komitmen perusahaan terhadap kesejahteraan dan hak-hak para pekerjanya dalam program perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan.

Santunan BPJS Ketenagakerjaan ini merupakan salah satu bentuk manfaat yang diberikan kepada pekerja yang terdaftar dalam program BPJS Ketenagakerjaan, serta sebagai wujud kepedulian terhadap keberlangsungan hidup keluarga pekerja yang meninggal dunia.

Penyerahan santunan dilakukan di kantor pusat Esta Dana Ventura yang dihadiri oleh perwakilan perusahaan, keluarga almarhum, serta pihak BPJS Ketenagakerjaan Tangerang Selatan.

Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Tangerang Selatan, Rina Umar, mengungkapkan, “Kami selalu berkomitmen untuk memberikan perlindungan terbaik bagi seluruh pekerja. Kami juga ingin memastikan ahli waris yang ditinggalkan dapat merasa terbantu melalui program BPJS Ketenagakerjaan.” Ucapnya.

BPJS Ketenagakerjaan memberikan perlindungan dalam berbagai aspek, termasuk Jaminan Hari Tua, Jaminan Kecelakaan Kerja, Jaminan Kematian, Jaminan Pensiun dan Jaminan Kehilangan Pekerjaan. Dengan adanya program ini, diharapkan seluruh pekerja dan keluarganya merasa lebih tenang dan terlindungi.

PT. Esta Multi Usaha Tbk juga berharap untuk terus memperkuat sinergi dengan BPJS Ketenagakerjaan Tangerang Selatan dalam memastikan bahwa semua karyawan mendapatkan hak-haknya secara maksimal, serta memberikan dukungan kepada ahli waris yang membutuhkan bantuan.