Bandara
Penumpang Gagal Terbang Gegara Terhalang Masuk ke Bandara Soetta Dibebaskan Melakukan Reschedule & Refund Tiket
Banyaknya masa penjemput Habib Rizieq Shihab (HRS) di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) pada Selasa (10/11/2020) pagi mengakibatkan arus lalu lintas di dari dan menuju kawasan Bandara menjadi lumpuh.
Dampaknya, ratusan hingga ribuan calon penumpang terlambat tiba di Terminal Keberangkatan. Bahkan terhalang untuk masuk ke kawasan Bandara Soetta.
Menyikapi hal tersebut, sejumlah maskapai membebaskan biaya reschedule dan refund tiket penerbangan bagi penumpang yang terdampak
Adapun maskapai yang telah mengkonfirmasi dapat dilakukannya rescheduled atau refund adalah Lion Air, Batik Air, Garuda Indonesia dan Citilink.
Hal ini diungkapkan oleh Plt Senior Manager Branch Communication & Legal Bandara Soekarno-Hatta, Haerul Anwar.
“Kebijakan maskapai ini sebagai langkah antisipasi agar penumpang pesawat dapat tetap melakukan perjalanan di waktu yang berbeda,” ujar Haerul Anwar, Selasa (10/11/2020).
Haerul juga mengatakan saat ini telah dilakukan penyesuaian dan rekayasa lalu lintas di sekitar kawasan Bandara Soekarno-Hatta terkait dengan ramainya massa penjemput HRS yang tiba di Terminal 3 menggunakan maskapai Saudia Airlines SV-816. (Rmt)
