Berita
Razia di Indekos Ciledug, Satpol PP Kota Tangerang Amankan 10 Wanita
Razia di Indekos Ciledug, Satpol PP Kota Tangerang Amankan 10 WanitaSatpol PP Kota Tangerang merazia indekos di kawasan Ciledug, Kota Tangerang pada Senin (22/3) malam.
Razia gencar dilakukan menyusul adanya hotel di Larangan terbukti menyediakan layanan prostitusi.
“Ya, ada sepuluh perempuan dan lima laki-laki yang kami amankan dalam razia semalam,” kata Agapito De Araujo, Kabid Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat Satpol PP Kota Tangerang, Selasa (23/3/2021).
Ke-15 orang beserta barang bukti sejumlah alat kontrasepsi dibawa ke kantor Kecamatan Ciledug dan Kantor Satpol PP Kota Tangerang.
“Jadi, semalam dibawa untuk pendataan,” ujarnya.
Agapito menuturkan, 15 orang tersebut diamankan lantaran diduga terlibat prostitusi yang melanggar Perda Nomor 8 tahun 2015 tentang Larangan Pelacuran.
“Ya, arahnya ke sana (prostitusi),” tandasnya. (Rmt)
