Home Berita Jelang Idul Adha, 340 Keluarga di Sepatan Terima Bantuan Sosial Pangan Sembako

Jelang Idul Adha, 340 Keluarga di Sepatan Terima Bantuan Sosial Pangan Sembako

0

Sebanyak 340 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Desa Pisangan Jaya, Kecamatan Sepatan, Kabupaten Tangerang menerima bantuan sosial pangan (BSP) sembako tiga bulan sekaligus dari Pemerintah Pusat melalui Kementerian Soaial (Kemensos), Minggu (18/7/2021).

Bahrun Ilman, Pendamping Sosial Bantuan Pangan Kecamatan (PSBPK) Sepatan, Kabupaten Tangerang mengatakan, Kemensos untuk bulan ini mencairkan program BSP Sembako sekaligus tiga bulan (Juli, Agustus dan September).

“Ada 340 KPM yang menerima program BSP  Sembako di desa pisangan jaya,” ucap Bahrun Ilman.

Ilman menjelaskan, nominal bantuan sebesar Rp 600 ribu, namun KPM menerimanya berbentuk sembako yang terdiri dari 30 kg beras, telur 3 kg, ayam 3 ekor, buah-buahan 3 kg, tahu dan tempe dan sayur-mayur.

“Di tengah pandemi PPKM Darurat ini, semoga bantuan sosial pangan sembako ini bagi warga penerima merasa terbantu,” ungkapnya.

Sementara itu, salah satu keluarga penerima manfaat (KPM) Siti Komariah, warga RT 01/08, Desa Pisangan Jaya, Kecamatan Sepatan mengucapkan rasa syukur dan terima kasih kepada Pemerintah yang memiliki kepedualian kepada warganya di tengah wabah Covid-19.

“Alhamdulillah jelang hari raya idul adha bantuan sembako turun, bantuan ini sangat membantu kami Pak, apalagi kondisi sekarang yang serba susah. Mudah-mudahan program ini terus dilanjutkan,” ungkapnya.(Sam)