Home Agenda JAS Airport Service Donor Darah di Bandara Soetta

JAS Airport Service Donor Darah di Bandara Soetta

0

Jelang bulan Ramadan, PT JAS Airport Services yang merupakan perusahaan jasa Ground Handling, bekerjasama dengan PMI Cabang Tangerang gelar bakti sosial donoh darah di Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta). Tidak hanya untuk karyawan PT JAS, donor darah tersebut terbuka untuk umum.

Ketua panitia Donor Darah PT JAS Airport Services, Hasriwan Kasim mengatakan, kegiatan sosial ini dilaksanakan untuk menyambut bulan suci Ramadan, sekaligus membantu sesama yang membutuhkan.

“Selain untuk karyawan PT JAS, kegiatan donor darah ini terbuka untuk umum. Yang sudah mendaftar tadi ada dari Otoritas Bandara, TNI, Polri, karyawan maskapai bahkan penumpang yang kebetulan lewat dan berniat mendonorkan darahnya,” katanya kepada wartawan di Terminal 2D Bandara Soetta, Rabu (1/6/2016).

Setelah mendonorkan darahnya, pendonor mendapat berbagai souvenir dari PT JAS dan PMI dan berhak mendapat kupon door prize.

“Bagi yang sudah mendonorkan darahnya, mereka mendapat souvenir dari kita. Ada payung, lunch box, serta makanan dan minuman yang bergizi lainnya. Tak hanya itu, bagi pendonor juga berhak mendapat kupon door prize,” kata Hasriwan.

Ditempat yang sama, Koordinator PMI Kota Tangerang, Siti Murdiana mengatakan hasil dari pendonor tersebut untuk persiapan selama bulan Ramadhan.

“Hasil donor darah ini untuk stock selama bulan puasa nanti. Karena permintaan ke kami  juga cukup banyak, hampir 200 kantong per hari. Dan kami berbarap jumlah estimasi yang dibutuhkan dapat terealisasi,” katanya. (Rmt)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here