Beranda Berita Lapak Durian Palembang di Jalan Raya Cadas Laris

Lapak Durian Palembang di Jalan Raya Cadas Laris

0

Pedagang Durian Palembang dipinggir Jalan Raya Cadas, Kecamatan Sepatan, Kabupaten Tangerang tengah beruntung. Dagangannya laris diserbu warga sekitar.

Buah dengan ukuran besar dan berduri di bagian luar itu memang selalu menggoda penikmat durian yang melintas di Jalar Raya Cadas. Tak heran, warga maupun pengendara sekitar datang ke lapak-lapak untuk mencicipi harum dan manisnya buah durian.

Dengan harga yang berbeda-beda mulai dari Rp 15.000 hingga Rp 45.000 membuat pembeli kian berdatangan untuk membeli ataupun yang hanya sekedar penasaran mencoba buah tersebut.

“Iya mas, walaupun buahnya kecil tapi rasanya manis banget mas, tadi udah saya cobain, ini saya beli tiga, yang harganya empat puluh lima ribu, yang rasanya paling manis,” papar Agni pembeli buah kepada tangerangonline.id, Selasa (13/12/2016).

Tampak penjual durian terlihat kewalahan saat melayani pembeli yang membludak. (rco)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini