Connect with us

181 Pegawai Kecamatan Karawaci Test Urine

Berita

181 Pegawai Kecamatan Karawaci Test Urine

Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tangerang, melakukan Test Urine kepada 181 Pegawai Pemerintah Kecamatan Karawaci, yang dilaksanakan di halaman kantor Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Selasa (08/05/2018).

Temmy Mulyadi, Kepala Kesbangpol Kota Tangerang, menuturkan Pemerintah Kota Tangerang akan berusaha menekan dan memberatas bahaya laten Narkoba.

“Ini upaya untuk melakukan Perang terhadap narkotika, dan kita akan lakukan berkala untuk test urine di setiap instansi yang diantaranya Dinas, Badan, Kepala dan Kecamatan,” ujar Temmy.

Temmy mengatakan, dengan program test urine kepada semua pagawai Pemerintah Kota Tangerang, adalah salah satu cara supaya pegawai tidak ada yang menggunakan barang haram tersebut. “Dan apabila ada pengawai yang mengunakan narkoba kita kembalikan kepada usernya (Pimpinan- Red) untuk melakukan tindakan apa terhadap pegawai yang positif mengunakan narkoba,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Badan Narkotika Kota Tangerang, Akhmad F. Hidayanto mengatakan, tes Urine ini akan dilakukan di setiap Kecamatan-Kecamatan di Kota Tangerang.

“Ini kerjasama Pemerintah Kota Tangerang dengan BNN, sebagai upaya sosialisasi tentang bahaya laten Narkoba sesuai aturan dan perintah SKB 3 menteri terkait Bahaya Narkoba,” ujarnya.

Lanjut dirinya mengatakan, BNN Kota Tangerang akan terus melakukan sosialisasi. “Tidak hanya kepada masyarakat saja, tetapi Pegawai Pemerintah maupun Swasta kami berikan informasi terkait bahaya narkoba,” imbuhnya.

Hal senada juga dikatakan oleh Camat Karawaci, Suli Rosadi, yang mana kegiatan tersebut bagian dari upaya Pemerintah Kota Tangerang, yang mengupayakan para pegawainya untuk jauh dari Narkoba. “Karena bagaimanapun barang haram tersebut, bisa merusak diri kita,” pungkasnya. (Amd)

Continue Reading
You may also like...
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Berita

Advertisement
To Top