Beranda Berita Camat Sepatan Ajak Balon Kades Ikuti Tahapan dan Aturan

Camat Sepatan Ajak Balon Kades Ikuti Tahapan dan Aturan

0

Camat Sepatan, Dadang Sudrajat mengimbau para bakal calon (balon) kepala desa peserta Pilkades serentak 2019, untuk mematuhi tahapan pemilihan kepala desa (Pilkades) dan segala aturan yang telah ditetapkan berdasarkan undang-undang.

Demikian disampaikan dalam rapat koordinasi dengan para bakal calon (Balon) kepala desa Se-kecamatan Sepatan yang dihadiri, Kapolsek Sepatan, Danramil 10/Sepatan, para Pj kepala desa, panitia pilkades, panwas, dan BPD.

“Panitia dan semua yang terlibat dalam pilkades juga jangan, membuat aturan yang mengada ada, ikuti juga aturan yang sudah ditetapkan,” ucap Camat Sepatan Dadang Sudrajat, saat rapat koordinasi dengan para balon kepala desa Se-Kecamatan Sepatan.

Dadang berharap, pemimpin atau Kades yang dipilih nantinya harus benar-benar, yang dapat dipercaya dan bisa membangun desa yang mandiri dan juga mensejahterakan masyarakat.

Warga juga harus membangun demokrasi dan kondusifitas para balon kepala desa.

“Yang lama ataupun yang baru balon kepala desa harus dibangun demokrasi tentunya ini demi kemajuan desa itu sendiri,” jelasnya.

Dadang menambahkan, jangan memilih Kades dengan alasan tertentu, apalagi karena uang. “Pilihlah sesuai hati nurani yang bisa mengayomi masyarakat,” pesannya.

Dadang juga menghimbau kepada para balon kepala desa, jalin sinergritas dengan semua pihak, jaga demokrasi pilkades jangan sampai ada saling gontok-gontokan apa lagi membuat wilayah tidak aman.

“Maka jalin sillaturrahmi dengan semua para balon kepala desa, jadikan lah sepatan percontohan pilkades yang baik diwilayah pantura ini, tentunya juga balon kades siap lulus dan siap menerima tidak lulus ketika terima hasil tes,” pesannya.

Ditempat yang sama Wakapolsek Sepatan, Iptu Pol Suradi, mengajak para balon kepala desa agar menjaga keamanan dan ketertiban dimasyarakat kepada pendukung masing-masing balon kades.

“Pasalnya jangan sampai para balon kades tersandung hukum dipilkades serentak 2019 ini,” pesannya. (Sam)