Agenda
Dispora Tangsel Dorong Pemuda Bebas Narkoba dengan Karya
Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) terus melakukan sosialisasi pencegahan narkoba. Sosialisasi yang dilangsungkan di Sae Pisan Resto BSD itu nampak dipadati 150 peserta dari berbagai unsur kepemudaan Kamis (2/6/2016)
Kepala Dispora Chaeruddin mengatakan, membebaskan pemuda dari jeratan narkoba harus didorong dengan berbagai aktifitas yang kelak menjadikan pemuda tidak terjerumus narkoba. Dengan kegiatan aktifitas pemuda dan karya yang dihasilkan dari aktifitas tersebut membuat pemuda akan jauh dari jeratan narkoba.
“Dengan karya yang dihasilkan dari pemuda dan berbagai kesibukan positif pemuda melalui wadah keorganisasian yang ada, itu dapat menjadi kontrol sosial yang membuat pemuda bebas dari jeratan narkoba,” katanya disela pembukaan acara.
Menurutnya, pemuda yang kelak menjadi generasi penerus bangsa akan rusak dengan berbagai dampak bahaya narkoba. “Sehingga kepemudaan di Tangsel akan terbelenggu, sulit maju ketika pemuda kita dijajah oleh mafia narkoba, yang akan terus merusak generasi,” tambahnya.
Ia juga berharap kepemudaan yang ada di Tangsel dapat terus menjadi wadah yang menghasilkan pemuda yang mampu berkarya. “Agar pemuda aktif diwadah organisasi kepemudaan, terus belajar dan terus menghasilkan karya bagi kemajuan pemuda dan Tangsel umumnya,” imbuhnya. (Bar)
