Dideportasi dari Turki, tiga WNI tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Sabtu (24/12/2016). Ketiga WNI berinisial TG (18), JJ (25), I (21) dideportasi dari Turki menggunakan pesawat Turkies Airlines TK56 karena terindikasi akan bergabung dengan ISIS di Suriah.
Sumber TangerangOnline.id mengatakan, tiga laki-laki WNI tersebut ditangkap di Suriah sebelum dideportasi melalui Bandara Istambul, Turki.
“Mereka ditangkap di Suriah pada Tanggal 5 Desember 2016 lalu dan dideportasi melalui Bandara Istambul Turki pada hari ini,” katanya kepada tangerangonlin.id, Sabtu (24/12/2016).
Informasi yang diperoleh, tiga orang terduga tersebut tidak mengenal satu sama lain. “Sekira pukul 18.57 WIB, mereka dibawa ke Mako Brimob Kelapa Dua dengan pengawalan ketat aparat kepolisian,” pungkasnya. (Rmt)