Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) Kabupaten Tangerang menggelar manasik haji di Masjid Al-Amjad Komplek Pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang, Tigaraksa.
Manasik haji atau latihan ibadah haji ini diikuti sebanyak 8.497 murid Raudhatul Athfal (RA) se-Kabupaten Tangerang. Kegiatan tersebut turut dihadiri Asisten Daerah 1 (Asda) Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Hery Heryanto dan Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Kemenag Banten, Mahfudin, Rabu (13/9/2017).
Asda I yang datang mewakili Bupati Tangerang, A. Zaki Iskandar, mengapresiasi manasik haji yang digelar oleh IGRA.
“Saya kagum atas kemampuan teman-teman IGRA yang mampu mengorganisir kegiatan yang diikuti oleh ribuan anak-anak ini. Mengorganisir orang dewasa saja susah apalagi anak-anak. Tapi ini luar biasa, saya salut, IGRA bisa melaksanakan kegiatan latihan manasik haji ini dengan tertib dan lancar,” kata Hery kepada wartawan ssusai melihat langsung manasik haji.
Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kemenag Banten, Mahfudin mengucapkan terimakasih kepada para guru IGRA dan jajaran panitia yang telah melaksanakan kegiatan manasik haji tersebut.
“Saya kira kegiatan ini sangat baik bagi anak-anak kita sebagai generasi penerus bangsa,” katanya.
Ketua IGRA Kabupaten Tangerang, Hj. R. Hidayah mengatakan, latihan manasik haji merupakan program rutin yang diadakan satu kali dalam satu tahun.
“Dengan kegiatan latihan manasik haji ini diharapkan anak-anak memiliki kemampuan dan mempraktikkan tata cara ibadah haji sesuai dengan syariat Islam,” ujarnya.
R. Hidayah menuturkan, latihan manasik haji tahun 2017 ini diikuti 8.497 siswa RA. Awalnya kata R. Hidayah, kegiatan latihan manasik haji hanya diikuti sekitar 2.000 siswa. Namun seiring perkermbangan, jumlah peserta latihan manasik haji terus bertambah.
“Semoga keberadaan RA dapat memberikan kontribusi positif terhadap dunia pendidikan di Kabupaten Tangerang,” tutupnya. (Yan)
halo mas, saya ada event untuk anak usia 1-7 tahun di tiga raksa dan mau ajak IGRA untuk bekerja sama.
apa punya contactnya mas? terima kasih.