Beranda Index Ratusan Calon Jemaah Umrah Tertahan di Bandara Soetta

Ratusan Calon Jemaah Umrah Tertahan di Bandara Soetta

0

Ratusan calon jemaah umrah yang berasal dari berbagai daerah tertahan di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Kamis (27/2/2020).

Pantauan tangerangonline.id, ratusan calon jemaah umrah memadati area check-in Terminal Keberangkatan Terminal 3. Koper dan barang bawaan calon jemaah umrah tersebut juga menumpuk di berbagai tempat.

Adi, salah satu calon jemaah umrah yang batal berangkat mengaku pasrah dengan adanya informasi tentang penolakan calon jamaah umrah asal Indonesia di Arab Saudi.

“Saya dengan kedua orang tua dan anak istri saya hanya bisa menunggu. Tadi sudah diinformasikan juga oleh pihak travel. Semoga secepatnya bisa teratasi,” kata calon jemaah umrah asal Bandung, Jawa Barat ini.

Informasi yang dihimpun, sejumlah calon jemaah umrah yang telah tiba di Jeddah, Arab Saudi ditolak kedatangannya dan terpaksa kembali terbang ke tanah Air. (Rmt)