Astra Infra memprediksi puncak arus mudik Nataru 2025 akan terjadi di Ruas Jalan Tol Tangerang-Merak pada Jumat, 20 Desember 2024 dengan estimasi 177 ribu kendaraan melintas.
Sementara itu, puncak arus balik di Ruas Jalan Tol Merak-Tangerang diprediksi pada Minggu, 5 Januari 2025 dengan estimasi 165 ribu kendaraan melintas.
“Jumat 20 Desember 2024 itu puncak arus mudik nataru, puncak arus balik nataru Minggu 5 Januari 2025,” ujar Group Chief Executive Officer Astra Infra, Firman Yosafat Siregar pada Kamis (19/12/2024).
Firman mengatakan dalam memastikan keamanan dan kelancaran berkendara pengguna jalan tol, ASTRA Infra telah menyiapkan lebih dari 500 unit CCTV terintegrasi yang didukung oleh 7 unit traffic counter, dan layanan sentra komunikasi 24 jam.
Tidak hanya itu, ASTRA Infra juga melakukan peningkatan sinergi dengan pihak terkait seperti Kementerian Pekerjaan Umum, Kementerian Perhubungan, dan Korlantas Polri untuk mewujudkan Nataru yang ceria ini.
“Kita bekerja sama dengan pihak terkait guna kelancaran berkendara pengguna Jalan Tol Tangerang-Merak,” paparnya.
Dalam perjalanan libur Nataru, pihaknya juga bakal menjamin kenyamanan dan kondisi fisik pengguna jalan yang optimal.
Seperti kesiapan pelayanan dan fasilitas pada 29 rest area yang tersebar di seluruh ruas tol ASTRA Infra seperti ketersediaan toilet, tempat parkir, tempat ibadah, tempat makan, ATM, mini market, hingga ketersediaan BBM pada SPBU.
Disisilainnya, untuk menunjang mobilitas pengguna kendaraan listrik, ASTRA Infra telah menyiapkan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di sejumlah rest area.
Lanjutnya, rest area SPKLU berlokasi di rest area KM 43 A, 45 B, 68 A, 68 B Ruas Tol Tangerang-Merak, rest area KM 86 A, 101 B, 102 A, 130 A, 130 B, 164 B. (Rez)