Kabar gembira bagi anda pecinta kopi, khususnya kopi dari berbagai pelosok nusantara. Saat ini tak perlu lagi harus pergi jauh dari kota kesayangan anda.
Sebab, saat ini ‘Haus Cafe’ yang terletak di Jalan Kertamukti, Ciputat Timur telah menyediakan beraneka ragam jenis khas kopi nusantara. Seperti ada kopi Aceh, Gayo, Bali Kintamani, dan masih banyak lagi.
Untuk menyeruput kenikmatan kopi khas nusantara itu, anda tak perlu merogoh dalam kantong . Cukup dengan uang 12 ribu rupiah, kopi khas nusantara ada di tangan anda.
Selain itu, kafe itu juga menyajikan makanan ringan pelengkap penikmat kopi. Harganya pun juga masih terbilang cukup murah. Bandingkan dengan beberapa kafe lain yang berada di kota metropolitan seperti Jakarta. Harga diperkirakan 40 sampai 50 ribu rupiah.
“Harga makanan dan minuman yang dijual bisa lebih murah dan beragam tanpa mengurangi kualitas rasa. Bahkan cara planting (penyajian) pun nyaris sama,” ungkap pemilik Haus Cafe, Fathul Munir saat ditemui tangerangonline.id di kafenya.
Selain juga menyajikan kopi dan makanan ringan, ada juga live music yang akan menghibur anda.
Sudah sepantasnya bagi para penikmat kopi di sekitaran Jakarta Selatan, Haus Cafe yang berada di Tangsel patut menjadi rujukan alternatif. Sebab, selain penawaran harga yang lebih murah, suasana yang relatif lebih bebas macet juga menjadikan Tangsel sedikit lebih nyaman untuk destinasi ngopi santai. (Muf/Abi)