Home Berita Uber, Grab dan Gocar Masih Ilegal di Bandara Soetta

Uber, Grab dan Gocar Masih Ilegal di Bandara Soetta

0

Angkutan berbasis online atau taksi online semakin merajalela di Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang. Walaupun statusnya ilegal, pengemudi taksi online masih nekat mengangkut penumpang dan kucing-kucingan dengan petugas keamanan Bandara.

Keberadaan pengemudi taksi online di Terminal-Terminal pun sangat mudah ditemui. Mereka berkumpul di tempat yang jauh dari pantauan petugas keamanan Bandara.

Ditemui di Terminal 2, salah satu pengemudi taksi online mengaku selalu mendapatkan penumpang dari Bandara Soetta walaupun waktu tunggunya sedikit lama.

“(Penumpang) Ada aja si mas, tapi ya antreannya lumayan lama,” kata pria yang enggan menyebutkan namanya ini kepada TangerangOnline.id di area parkir Terminal 2F, Bandara Soetta, Tangerang, Selasa (22/8/2017).

Ia mengatakan, ketika mendapatkan order, pengemudi taksi online akan mengarahkan penumpangnya ke parkiran. Hal itu dilakukan untuk menghindar dari pantauan security.

“Kalau ada orderean, paling kita arahkan ke parkiran. Kadang penumpangnya kita temui di area kedatangan baru kita bawa ke parkiran,” ujar pria berperawakan kurus itu.

Dia mengakui, keberadaan taksi online masih ilegal di Bandara Soetta. Pernah juga tertangkap petugas saat akan menjemput penumpang di pick up zone (area penjemputan).

“Iya memang (ilegal), saya pernah tertangkap juga. Ditahan 4 jam di kantor security deket pool Damri situ. Makanya gak berani lagi jemput ke depan (pick up zone),” ungkapnya.

Terpisah, Branch Communication Manager Bandara Soetta, Dewandono Prasetyo Nugroho mengatakan, keberadaan angkutan berbasis online di Bandara Soetta masih ilegal. Jika ingin mengangkut penumpang dari Bandara harus bekerjasama dengan PT Angkasa Pura II.

“Sebaiknya para taksi online itu bergabung dengan Inkopol atau Inkopau sehingga armadanya resmi atau terdaftar dan tentunya ada keterikatan kontrak dengan PT Angkasa Pura II,” kata Prasetyo. (Rmt)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here