Beranda Berita Polisi Periksa Sejumlah Saksi Terkait Longsor Underpass Bandara Soetta

Polisi Periksa Sejumlah Saksi Terkait Longsor Underpass Bandara Soetta

0

Jajaran Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) masih melakukan penyelidikan longsornya tembok underpass jalan Perimeter Selatan yang terjadi pada

Senin(5/2) lalu. Sejumlah pihak telah dimintai keterangan.

“Kami telah meminta keterangan dari pihak Waskita, masyarakat atau warga yang menyaksikan, PT KAI dan juga Avsec,” kata Kasat Reskrim Polresta Bandara Soetta, Kompol Mirzal Maulana saat ditemui di Kawasan Bandara Soetta, Tangerang, Senin (12/2/2018).

Mirzal mengaku, dalam proses penyelidikan tersebut, pihaknya melibatkan berbagai pihak seperti ahli bidang konstruksi.

“Dalam proses penyelidikan, kami melibatkan para ahli. Salah satunya dari Sucofindo,” ujar Mirzal.

Sejauh ini, pihak kepolisian belum menetapkan adanya tersangka dalam insiden yang menelan satu korban jiwa tersebut. (Rmt)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini