Para driver Gojek Online mengikuti GOTAFEST Gojek Tangerang Raya Festival 2018 di lapangan Futsal Warung Up Normal Pondok Jagung Timur, Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan.
Festival digelar dari Senin (6/8/2018) hingga Sabtu (18/8/2018) dengan tema “Bangkit Bersama Karya Anak Bangsa” tersebut, di antaranya dimeriahkan melalui kompetisi futsal antar driver Gojek.
Dalam kompetisi futsal, penyelenggara bekerjasama dengan CIMB Niaga (rekening ponsel), BPJS Ketenagakerjaan, dan RS Premier Bintaro. Sedangkan peserta futsal yaitu 16 Team Futsal dari beberapa Bascamp yang ada di Kota Tangerang.
Rencananya, pada 18 Agustus 2018 rangkaian festival ditutup sekaligus dilakukan pembagian hadiah dan hiburan.
Menurut Hasbi, Divisi DC (Driver Comunnity) yang merupakan salah satu penggagas acara mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kecintaan para Driver Gojek Tangerang Raya untuk berpartisi dalam mengisi HUT ke-73 RI.
“Jika dulu para pahlawan yang sudah rela mengorbankan harta, jiwa serta air mata demi terbentuknya Negara Kesatuan Republik Indonesia, maka untuk mengenang jasa jasa mereka yang telah gugur, sudah merupakan kewajiban bagi para generasi penerus bangsa agar dapat mengisi Kemerdekaan yang telah mereka para Founding Father persembahkan untuk Ibu Pertiwi,” jelasnya.
meski dalam mengisi HUT ke-73 RI lebih banyak hiburan, tidak menghilangkan makna dari Kemerdekaan itu. “Mencoba menggalang, mempersatukan Para driver Gojek online yang ada di KotaTangerang, sehingga pengimplementasian sila ketiga dari Pancasila,” ujarnya.
Tujuan lain, sambung Hasbi, memperkuat persatuan antar anggota gojek di Tangerang Raya. Gojek Tangerang Raya ini merupakan perkumpulan dari seluruh Group (Bascamp) kecil Gojek yang ada di tiap-tiap wilayah dan bergabung menjadi satu kesatuan dan menjadi Gojek Tangerang Raya.
“Untuk memperingati dan memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke 73 Mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan keakraban antar Driver Gojek se-Tangerang Raya, dan memberikan wadah dalam mengapresiasikan keterampilan, dan mengarahkan driver Gojek hal-hal kegiatan yang positif,” terangnya.
Disamping itu, sebagai bentuk sosial impact PT Gojek Indonesia kepada masyarakat sekitar.
Jumlah Komunitas dan BC (BasCamp) yang terdata ada 70 Komunitas Roda 2, dan 30 Komunitas Roda 4.
Ia berharap kedepan akan lebih banyak lagi komunitas-komunitas yang terbangun dalam satu wadah dan bisa membuat kegiatan positif serta dapat dirasakan oleh masyarakat. (Kor)