Beranda Berita Lurah Pondok Benda Generasi Ke-7 Jadi Saksi Tiga Zaman

Lurah Pondok Benda Generasi Ke-7 Jadi Saksi Tiga Zaman

0

Lurah Pondok Benda, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel), HM Sya’at HS mengaku telah menemani perjalanan Pondok Benda selama 3 zaman. Ketiga zaman dimaksud yaitu Orde Lama, Order Baru dan Reformasi.

Sya’at lahir di Pondok Benda pada tahun 1947, hanya selisih 2 tahun setelah Indonesia merdeka. Bahkan, memorinya juga masih ingat saat Soekarno terpilih pada Pemilu 1955.

Meski Sya’at tidak mengenyam pendidikan tinggi, masyarakat Pondok Benda begitu percaya terhadap kepemimpinan Sya’at.

Posisi lurah ia duduki sejak tahun 1998. Seharusnya, maksimal ia menjabat hingga tahun 2008. Sya’at kemudian jadi Pelaksana Tugas (Plt) Lurah Pondok Benda sampai sekarang.

Menurutnya, warga Pondok Benda selalu membutuhkannya selama 24 jam. Biasanya, jika ada warga yang butuh bantuan, maka cukup menemuinya di rumah atau kantornya. Sya’at tidak pernah lepas dari kedua tempat tersebut.

Sya’at hanya menyelesaikan pendidikan hingga kelas 3 Sekolah Dasar (SD) di tahun 1963. Waktu kecilnya dihabiskan untuk ‘ngangon’ (mengembala). Lalu ia mengikuti program sekolah persamaan saat terlibat aktif di kelurahan. Sya’at merupakan generasi lurah ke-7 di Pondok Benda. Uniknya, dari ke-7 mantan lurah, semuanya masih ada garis keluarga dengan Sya’at.

Menurutnya, dulu tidak semua orang mau jadi lurah. Sebab lurah tidak digaji oleh pemerintah. Berbeda dengan sekarang, lurah sudah menerima intensif. Oleh sebab itu, kebanyakan lurah dulu harus berangkat dari kelas ekonomi ke atas, minimal punya empang dan sawah. Sehingga waktunya tidak habis hanya untuk memikirkan perut sendiri.

Perlu diketahui juga, Satu-satunya Lurah Pondok Benda yang bisa neken (tanda tangan) adalah Sya’at, Lurah sebelumnya tidak bisa, hanya menggunakan cap jempol. Di tangan Sya’at, Pondok Benda maju secara perlahan. Penduduknya hanya 3 ribu jiwa, kini sudah mencapai 37 ribu jiwa. (Muf)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini