Beranda Berita Pemkot Tangsel Perkuat Peran Forum CSR

Pemkot Tangsel Perkuat Peran Forum CSR

0

Pemkot Tangerang Selatan melalui Kantor Penanaman Modal Daerah (KPMD) memfasilitasi kegiatan Penguatan Kelembagaan Forum Corporate Social Responsibility (CSR) Kota Tangsel, Selasa (22/3/2016).

Walikota Airin Rachmi Diany memberikan sambutan pada acara yang dihadiri para perwakilan perusahaan, pengurus Forum CSR, instansi pemerintahan dan masyarakat pengguna CSR tersebut.

Dengan kegiatan itu, Kepala KPMD Oting Ruhiyat berharap penyerapan CSR lebih optimal lagi seiring kesadaran perusahaan terhadap tanggung jawab sosial lingkungannya semakin tinggi. Optimalisasi itu, bisa diketahui dengan salah satunya melakukan penguatan kelembagaan forum CSR.

Walikota Airin Rachmi Diany menyambut baik kegiatan penguatan kelembagaan forum CSR. Sembari membuka acara, ia juga mengapresiasi keberadaan Forum CSR Kota Tangsel yang beranggotakan unsur perusahaan dan berbagai kalangan telah turut menjadi mitra pemerintah dalam merealisasikan visi pembangunan daerah.  Banyak program daerah dan pemberdayaan masyarakat yang belum mampu dianggarkan pada APBD Tangsel, telah dilengkapi oleh pihak perusahaan sebagai bagian tanggung jawab sosial lingkungan perusahaan.

Namun demikian, Airin menilai, masih banyak perusahaan di Tangsel ini belum berperan aktif dalam penguatan Forum CSR. Padahal keberadaannya bisa mempermudah koordinasi, bersinergi dan melengkapi dalam menunaikan CSR. “Saya mengajak perusahaan untuk ikut (forum) CSR, karena programnya sangat bagus,” ujarnya.

Ketua Forum CSR, Ali Samson Pane mengungkapkan, acara ini penting dilakukan untuk mengingatkan kembali keberadaan tanggung jawab sosial lingkungan serta bagi perusahaan-perusahaan yang belum bergabung untuk segera bersama-sama ikut menjadi bagian forum.

Selain paparan dari KPMD dan Forum CSR, kegiatan tersebut menghadirkan nara sumber Nina Mardiana ICWS. (kor)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini