Beranda Berita Atlet Karate Gabdika Banten Siap Hadapi PON 2020

Atlet Karate Gabdika Banten Siap Hadapi PON 2020

0
Senpai Aji dan anak didiknya, Rana Nisrina yang telah meraih berbagai kejuaraan dunia.

Pekan Olahraga Nasional (PON) yang akan diselenggarakan pada tahun 2020 nanti telah menarik simpatik banyak kalangan atlet olahraga, termasuk cabang beladiri karate. Hal tersebut diungkapkan oleh ketua tehnik Gabdika Shitoryukai Banten, Senpai Sukma Aji Abimanyu.

Menurut Senpai Aji, Gabdika Shitoryukai Banten sebagai salah satu perguruan karate di tanah air siap menghadapi PON 2020. “Kini, kami semakin kuat, sebab kami telah menyiapkan banyak atlet tangguh. Di samping itu, kami juga didukung oleh banyak pihak,” ujarnya kepada tangerangonline.id, Rabu (20/4/2016).

(dari kiri) Senpai Aji didukung oleh Sutrisno Bachir untuk selalu mengembangkan karate di Indonesia.
(dari kiri) Senpai Aji didukung oleh Sutrisno Bachir untuk selalu mengembangkan karate di Indonesia.

Walikota Tangerang Selatan (Tangsel),  Airin Rahmi Diany turun langsung sebagai Dewan Pembina Gabdika Shitoryukai. Selain itu, ada nama Sutrisno Bachir Ketua Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) yang terus mendukung Gabdika Shitoryukai.

“Bahkan Shihan DR. Markus Basuki pendiri Gabdika Shitoryukai Pusat selalu intens komunikasi dan memberi masukan kepada kami,” sambung Senpai Aji.

Dibawah didikan Senpai Aji, banyak atlet-atlet berprestasi yang bermunculan dari Banten, salah satunya adalah Rana Nisrina asal Tangsel. “Saya sudah meraih beberapa kejuaraan. Diantaranya, juara 1 Asia Pasifik di tahun 2010 dan 2012, serta juara 2 dunia di Malaysia pada tahun 2013. Ini semua berkat bimbingan Senpai Aji,” beber Rana yang kini telah meraih sabuk hitam.

Rana dilatih oleh Senpai Aji sejak duduk di Sekolah Dasar (SD) Pondok Cabe Udik, Pamulang. Rana sudah memiliki chemistry dengan pelatihnya itu. Bahkan kekompakan Senpai Aji dan Rana bisa dijadikan contoh bagi para pelatih dan murid lainnya.

“Senpai Aji bisa menjadi guru, orang tua, teman dan sahabat bagi saya. Sehingga saya bisa terus maju dan terus berprestasi,” pungkas Rana.

Rana dan Senpai Aji bertekad ingin memasyarakatkan karate dan mengkaratekan masyarakat di Tangsel. Hal tersebut ditempuh dengan selalu meningkatkan kualitas atlet Gabdika Shitoryukai. (Muf)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini