Home Berita Wanita Tersangka Geser Tas di Bandara Soetta Diringkus Polisi

Wanita Tersangka Geser Tas di Bandara Soetta Diringkus Polisi

0

Seorang wanita berinisial AFF (33) warga Pasar Kemis, Tangerang  diringkus oleh Satuan Reserse Kriminal Polresta Bandara Soekarno-Hatta lantaran mencuri di Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta.

“Pada Kamis (9/6/2016), kami mengamankan satu orang wanita, tersangka ini melakukan pencurian dengan modus geser tas di Terminal 2D Bandara Soekarno-Hatta,” kata Kasat Reskrim Polresta Bandara Soekarno-Hatta Kompol Mirza Maulana kepada wartawan di Mapolres Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Kamis (23/4/2016)

Kejadian bermula ketika pelaku AFF melakukan pencurian dengan modus geser tas milik korban yang bernama Tuti Suryati saat itu sedang berbincang dengan temannya di Area lobi Terminal 2D Kedatangan Bandara Soekarno-Hatta.

“Setelah ia menyadari bahwa tas tangan yang ia miliki sudah tidak ada, korban melaporkan kehilangan tersebut kepada petugas pengamanan Bandara Soekarno-Hatta dan selanjutnya dilakukan pengecekan CCTV dan didapati pelaku termonitor CCTV dan meninggalkan bandara menggunakan mobil taksi Express,” ungkap Mirza.

Selanjutnya, petugas melakukan koordinasi dengan pihak taksi Express dan didapati nama pengemudi dan nomor telepone dari pengemudi tersebut.

“Setelah kita komunikasi dengan supir taksinya, sehingga kita bisa bisa mengamankan tersangka berikut barang buktinya,” bebernya.

Dari tangan tersangka, petugas mengamankan 1 buah tas tangan wanita berwarna hitam, 2 unit handphone Nokia, uang tunai 800 NT, 1 kotak perhiasan jam tangan dan 1 buah dompet berwarna merah.

“Menurut pengakuan tersangka, tersangka ini melakukan perbuatan ini baru satu kali, karena terlilit hutang ia terpaksa melakukan perbuatan ini, itu menurut pengakuan tersangka,” ucapnya.

Atas perbuatannya, pasal yang dipersangkakan  kepada tersangka yakni pasal 362 KUHP dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara.

Mirza menghimbau kepada seluruh penumpang atau pengunjung Bandara Soekarno-Hatta agar lebih waspada dan lebih hati-hati terhadap barang bawaan.

“Kami menghimbau kepada seluruh penumpang pesawat di bandara ini agar kiranya, ketika bepergian agar selalu waspada dan cek ricek lagi barang bawaannya,” tandasnya. (Rmt)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here