Komunitas Gemilang (Komunitas Gerakan Masyarakat Peduli Tangerang) dikukuhkan kepengurusannya di ruang Parakan, lantai 2 gedung Disnakertrans Kabupaten Tangerang, Senin (5/12/2016).
Pengukuhan kepengurusan untuk periode 2016-2021 ini dilakukan oleh Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar. “Komunitas Gemilang yang bertujuan atau komitment untuk mengawal program Pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang, agar menjadi tangerang gemilang one team one spriit one gol,” kata Ketua Komunitas Tangerang Gemilang, Kosasih.
Komunitas Gemilang, menurutnya, didirikan atas inisiatif dan partisipasi warga Kabupaten Tangerang untuk peduli, mengawasi, serta mendukung realitas pembangunan di Kabupaten Tangerang menuju Tangerang gemilang. Hal ini sejalan dengan program yang dicanangkan oleh Bupati Tangerang, One Spirit, One Team, dan One Goal, mewujudkan masyarakat yang cerdas, makmur, religius, dan berwawasan lingkungan.
Zaki mengimbau agar Komunitas Tangerang Gemilang ini menjadi wadah untuk arah pembangunan Kabupaten Tangerang. Di antaranya berpartisipasi dalam seiring pemerintah yang sedang menyusun Perda Pemberdayaan. Di setiap wilayah nantinya ada BLK, sehingga dapat menggali potensi masyarakat sekaligus memberi pembekalan kepada mereka.
“Dengan adanya Komunitas Gemilang ini, kami harapkan di 2017 nanti untuk sama-sama dengan pemerintah daerah membangun Kabupaten Tangerang,” tutupnya. (Yan)