Beranda Berita Angkasa Pura II Bangun East Cross Taxiway di Bandara Soetta

Angkasa Pura II Bangun East Cross Taxiway di Bandara Soetta

0

PT Angkasa Pura (AP II) tengah membangun jalur penghubung runway utara dan selatan di sisi timur (east cross taxiway) guna mendukung pergerakan pesawat yang lebih dinamis di Bandara Internasional Soekarno Hatta (Soetta)

Perseroan menargetkan east cross taxiway ini dapat mulai difungsikan pada 2018 mendatang, sejalan dengan rencana pembangunan yang dilakukan dalam tiga tahap, yakni Tahap I pada 2016-2017, lalu Tahap II pada 2017-2018, dan Tahap III pada 2022-2023.

Pembangunan east cross taxiway ini menelan biaya untuk pembangunan east cross taxiway ini adalah Rp 1,15 triliun.

“Melalui west cross taxiway ditambah dengan east cross taxiway yang menghubungkan kedua runway maka pesawat semakin mudah dan cepat untuk mencapai appron di Terminal 1, 2, maupun 3,” kata President Director AP II Muhammad Awaluddin dalam keterangan resminya yang diterima tangerangonline.id, Kamis (9/2/2017).

Menurutnya, hal ini dapat membuat operasional pesawat semakin efisien di samping meningkatkan on time perfomance (OTP) maskapai sehingga juga berujung pada peningkatan pelayanan kepada penumpang pesawat.

“Lebih lanjut, pembangunan east cross taxiway ini dapat mendukung peningkatan kapasitas dua runway sehingga dapat mengakomodir pergerakan pesawat dapat menjadi lebih efisien,” jelas Awaluddin.

Saat ini pergerakan pesawat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta adalah 72 pergerakan per jam, yang nantinya akan ditingkatkan menjadi 86 pergerakan per jam pada November 2017.

Upaya peningkatan kapasitas runway atau improvement runway capacity (IRC) 86 diantaranya dengan menambah satu rapid exit taxiway dan connecting taxiway di runway utara, serta dilakukan perpanjangan taxiway di beberapa titik di sisi selatan.

Adanya west cross taxiway ditambah east cross taxiway serta program improvement runway capacity yang berkelanjutan, maka daya saing Bandara Internasional Soekarno Hatta akan meningkat terutama dalam hal optimalisasi pergerakan pesawat di darat.

Saat ini di Soetta sudah terdapat west cross taxiway yang sudah dipergunakan pesawat untuk melintas dari runway utara ke runway selatan maupun sebaliknya melalui sisi barat. (Rmt)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini