Beranda Berita 16 Program Pembangunan di Kecamatan Tangerang Selesai Tepat Waktu

16 Program Pembangunan di Kecamatan Tangerang Selesai Tepat Waktu

0

Pemerintah Kota Tangerang merealisasikan pembangunan seperti gedung sekolahan, jalanan, drainase, gorong gorong dan lainnya.

Salah satu contohnya di Kecamatan Tangerang yang mendapatkan 16 program pembangunan pada tahun anggaran 2017 kemarin. Kesemua program prioritas Pemkot di Kecamatan Tangerang selesai pengerjaannya tepat waktu.

“Hari ini tadi kami melakukan peresmian ruangan atau kamar di lantai 6 RSUD kota Tangerang untuk meningkatkan pelayanan. Dan sekarang kami sedang melaksanakan tasyakuran atas pemanfaatan dari hasil pembangunan gedung sekolah baru di Kecamatan Tangerang tahun 2017,” ucap Agus Hendra, camat Tangerang kepada awak media. Rabu (17/01/2018).

Dari 16 program tersebut tidak termasuk pembangunan Puskesmas Rawat Inap, sebab di wilayah Kecamatan Tangerang sudah ada Puskesmas yang UGD-nya buka selama 24 jam.

“Untuk pembangunan di Kecamatan Tangerang itu ada 16 program kegiatan, dan itu berbeda beda. Untuk pembangunan gedung sekolahan itu ada 5 sekolahan. Dan pembangunan lainnya seperti drainase, gorong gorong dan lain sebagainya. Kalaj untuk Puskesmas Rawat Inap itu belum ada untuk di Kecamatan Tangerang, akan tetapi Puskesmas yang UGDnya 24 jam itu sudah ada,” terangnya.

Agus berharap kepada seluruh masyarakat, khususnya wilayah Kecamatan Tangerang untuk bisa merawat dan menjaga yang sudah dilakukan oleh pemerintah untuk kepentingan masyarakat Kota Tangerang.

“Pemerintah tidak akan berhenti untuk melakukan pembangunan-pembangunan di Kota Tangerang khususnya di Kecamatan Tangerang. Bagi yang sudah dilakukan pembangunan masyarakat agar bisa memanfaatkan sebaik mungkin dan bisa merawat serta menjaganya. Mudah mudahan semua pembangunan bisa bermanfaat bagi masyarakat kota tangerang,” tutupnya. (Amd)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini