Home Bandara Hari Pelanggan Nasional, AP II Bagikan Souvenir dan Makanan Kepada Pengguna Jasa...

Hari Pelanggan Nasional, AP II Bagikan Souvenir dan Makanan Kepada Pengguna Jasa Bandara Soetta

0
foto: Karyawan PT Angkasa Pura II (Persero) membagikan makanan tradisional kepada pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Rabu, 4 September 2019. (tangerangonline.id)

Bertepatan dengan Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) pada Rabu (4/9), PT Angkasa Pura II menyapa pelanggan dengan membagikan souvenir kepada pengguna jasa di Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta).

Selain membagikan souvenir, AP II juga membagikan makanan jajanan pasar atau penganan tradisional kepada penumpang yang tengah menunggu penenerbangannya.

“Hari ini bertepatan Harpelnas kami AP II secara umum lakukan seperti tahun lalu melakukan kegiatan khusus untuk mentreatment customer,” kata SVP of Corporate Secretary & Legal PT Angkasa Pura II (Persero), Deni Krisnowibowo di Terminal 3 Bandara Soetta, Tangerang, Rabu (4/9/2019).

“Khususu Bandara Soekarno-Hatta kita lakukan pembagian sovernir ke pelanggan dan diberikan semacam kue tradisional,” ujarnya.

Pembagian souvenir dan penganan tradisonal ini dilakukan di seluruh Terminal penumpang. Mulai dari Terminal 1, 2 dan Terminal 3.

foto: SVP of Corporate Secretary & Legal PT Angkasa Pura II,
Deni Krisnowibowo (tengah), Plt. VP of Corporate Communication PT Angkasa Pura II, Dewandono Prasetyo Nugroho (kanan) dan Senior Manager Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Heriyanto (kiri). (tangerangonline.id

Deni menjelaskan, Harpelnas tahun ini tidak ada perubahan dalam konten seperti tahun sebelumnya. Hal tersebut, lanjutnya, diberikan untuk perhatian lebih dan memberi kesan sendiri kepada penumpang.

“Hari pelanggan mungkin lebih ke bentuk kegiatannya saja yang beda, tapi dalam konten kita akan memberikan perhatian lebih dan memberi kesan tersendiri kepada penumpang tetap akan kita lakukan,” terang Deni.

“Tahun ini seperti yang kita ketahui transportasi udara saat ini sedang mengalami yang kami beri istilah traffic tsunami (penurunan penumpang). Jadi kita berpikir saat ini harus fight lebih agar penumpang transportasi udara ini bisa menjadi normal seperti tahun-tahun lalu. Kita rasakan sekali penurunannya luar biasa,” ungkap Deni.

Adapun pesan yang ingin disampaikan dalam Hari Pelanggan Nasional tahun ini lanjut Deni, adalah pengguna jasa transportasi udara berhak mendapat pelayanan yang sepatutnya diterima.

“Seperti pelayanan fasilitas dan keamanan serta keselamatan pengguna jasa di bandara adalah tanggung jawab kami,” tandasnya. (Rmt)