Beranda News Update Serap Aspirasi Masyarakat, Benyamin Siap Bekerja di Pinggir Kali

Serap Aspirasi Masyarakat, Benyamin Siap Bekerja di Pinggir Kali

0

Debat kandidat Walikota dan Walikota yang disiarkan Metro TV saat sesi pertanyaan keterlibatan masyarakat dalam mengambil keputusan, calon Walikota Tangsel Benyamin Davnie mengaku siap membagi waktu jika terpilih menjadi Walikota Tangsel.

Benyamin berjanji akan bekerja disemua tempat termasuk bekerja dipinggir kali agar menyerap aspirasi secara langsung.

“Jika terpilih jadi Walikota, saya akan membagi sesi kerja, dimana hari senin sampai jumat di kantor dan sabtu minggu akan bekerja di kantor kecamatan, RT, RW, Kelurahan atau pinggir kali bersama tukang becak agar mendapat aspirasi mereka,” katanya, Kamis (3/12/2020).

Perlu diketahui, Kota Tangerang Selatan memiliki tiga pasangan yang akan bertarung dalam pilkada 2020 yakni, Muhamad – Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, Siti Nur Azizah – Ruhamaben, dan Benyamin Davnie yang berpasangan dengan Pilar Saga Ichsan. (Ded)