
Akhir Pekan, banyak orang ingin memanfaatkan hari liburnya lebih menyenangkan. Bagi anda yang masih bingung ingin berlibur pada akhir pekan ini, silakan kunjungi tempat rekreasi atau wisata pinggir kali (girli) Cisadane di sepanjang Jalan Raya Kalipasir, Kota Tangerang.
Dari pantauan TangerangOnline.ID, kawasan girli tersebut terhampar suasana pinggiran sungai yang telah dihijaukan dan ditata rapi oleh pemerintah setempat. Kini di area itu, terlihat banyak tempat kuliner jalanan dan beberapa wahana permainan anak-anak.
Cukup anda mengunjungi pinggiran kali sungai Cisadane di sepanjang Jalan Raya Kalipasir Indah ini, liburan anda akan lebih betah. Harga jajanan atau makanan yang dijajakan para pengelola wisata kuliner di area ini, terbilang murah.
Tak hanya itu, bagi yang hobi memancing, juga dapat langsung memancing di pinggiran kali Cisadane.
Banyak masyarakat pada akhir pekan mengunjungi pinggiran kali Cisadane tersebut. Seperti Rulli, warga gang Mede l, Kecamatan Tangerang yang kerap kali berlibur untuk memancing. “Hampir tiap minggu saya kesini. Kalau gak mancing, ngadem sambil minum kopi sama temen-temen kerja,” ungkap Rulli saat ditemui sambil memancing di pinggiran kali Cisadane.
Diakuinya, sejak kali Cisadane di sepanjang Jalan Raya Kalipasir Indah dinormalisasi oleh pemerintah banyak masyarakat yang berkunjung atau bermain di lokasi tersebut. (Abi)