Seorang Satpam ditemukan tak bernyawa saat bertugas di pos pengamanan perumahan Papandayan, Jalan Cempaka RT 04 RW 03 Nomor 3, Kelurahan Rengas, Kecamatan Ciputat Timur.
Salah satu saksi, Unarwono yang merupakan anak dari korban menceritakan sekira pukul 08.30 WIB, kemarin, dirinya mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan melihat korban sudah dalam keadaan meninggal dunia. Kemudian dirinya langsung menghubungi keluarga lainnya, Marwan Efendi untuk datang ke TKP.
Menurut informasi yang didapatkan tangerangonline.id dari Kasubag Humas Polres Tangsel, AKP Mansuri, korban akan dibawa ke kampungnya di Desa Pakikiran, Kelurahan Pakikiran, Kecamatan Susukan, Banjarnegara, Jawa Tengah dan diketahui korban meninggal karena sakit diabetes lantaran pada tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda luka.
“Diduga korban meninggal karena mempunyai riwayat diabetes,” ujarnya. (Tan)