Libur sekolah berakhir pada hari ini, Minggu (17/7/2016) atau H+10 Lebaran, diperkirakan menjadi puncak arus balik tahap kedua, termasuk di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang.
Chief Officer In Charge Bandara Soekarno-Hatta, Edi Mukri kepada tangerangonline.id mengatakan, puncak arus balik terjadi 2 kali karena Lebaran bertepatan dengan llibur sekolah, puncak arus balik yang pertama terjadi pada H+4 minggu lalu.
“Puncak arus balik kami prediksi kembali terjadi pada hari ini, karena besok anak sekolah mulai mengikuti kegiatan belajar-mengajar,” katanya di Terminal 1B Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Minggu (17/7/2016).
Minat masyarakat menggunakan Pesawat Udara mengalami peningkatan dibanding dengan tahun sebelumnya.
Di Bandara Soekarno-Hatta sejak 26 Juni 2016 sampai dengan 16 Juli 2016 jumlah penumpang mengalami peningkatan hampir menyentuh angka 4 juta penumpang baik yang dari dan ke Bandara tersebut atau mengalami peningkatan sebesar 3,1 persen dari tahun lalu.
“Secara global dari H-12 sampai dengan H+9, pergerakan penumpang di Bandara Soekarno-Hatta mencapai 3.935.442 penumpang dan angka tersebut akan bertambah pada hari ini,” kata Edi.
Menurut Edi, peningkatan jumlah penumpang tidak disertai bertambahnya jumlah penerbangan (pesawat) karena pihak maskapai melakukan perubahan jenis pesawat dari narrow body menjadi wide body yang kapasitas penumpangnya lebih banyak.
“Yang menarik pada musim mudik kali ini peningkatan jumlah penumpang tidak disertai dengan peningkatan jumlah pergerakan pesawat karena adanya perubahan jenis pesawat yang digunakan maskapai untuk angkutan lebaran,” jelasnya.
Sementara, dari data yang dimiliki Bandara Soekarno-Hatta, destinasi 10 Kota tujuan Domestik selama 3 pekan terakhir yakni Surabaya diperingkat pertama dan disusul kota-kota lain seperti, Denpasar, Kualanamu, Makassar, Yogyakarta, Padang, Palembang, Semarang, Pontianak dan yang terakhir Pekanbaru. (Rmt)