Beranda Bandara Penumpang di Bandara Soetta Sepi, AP II Lakukan ini

Penumpang di Bandara Soetta Sepi, AP II Lakukan ini

0

Direktur Utama PT Angkasa Pura II (Persero), Muhammad Awaluddin mengatakan menurunnya pergerakan penumpang di Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) karena permintaan untuk bepergian rendah (low season).

“Pergerakan (penumpang) lagi turun karena low season,” kata Awaluddin saat ditemui di Gedung PKP-PK Bandara Soetta, Tangerang, Selasa (12/2/2019).

Oleh karenanya, AP II terus berkoordinasi dengan pihak maskapai. Selain itu, pengelola Bandara Soetta ini gencar melakukan sosialisasi kepada pengguna jasa transportasi udara.

“Solusinya terus bekerjasama intensif dengan maskapai. Karena mau bagaimanapun situasi ini adalah sebuah aktivitas yang harus terkolaborasi dengan baik. Karena kalau tidak kami jg tidak bs memahami kondisi apa di maskapai,” jelas Awaluddin.

“Kedua, kami juga terus sosialisasi kepada pengguna jasa bahwa hal-hal yang menjadi fokus keselamatan, keamanan, dan kenyaman itu sampai saat ini terus kita tingkatkan dan muncul animo masyarakat pengguna jasa udara ini untuk terus menetapkan pilihannya pada moda transportasi udara,” tambahnya.

Menurut Awaluddin, transportasi udara sangat dinamis dan juga didukung dari kemampuan daya angkut yang besar.

“Ini kita dorong terus supaya animo masyarakat itu tetap memilih transportasi udara. Karena moda transportasi ini terus berkembang,” ujarnya.

Kendati demikian, Awaluddin mengaku pihaknya akan mengevaluasi dengan memperhatikan situasi pergerakan penumpang.

“Akan kita evaluasi, tapi tentu kita melihat situasi. Bisa saja dalam situasi yang tidak terus menerus harapkan seperti ini. Saya rasa regulator, pemerintah, kami operator bandara, maskapai dan lainnya terus mendorong upaya-upaya tadi,” ujarnya.

“Jadi buat kami pilihan melayani adalah nomor 1 dalam situasi apapun. Fasilitas, operasi bandara harus dalam kondisi yang prima dan maksimal,” tandas Awaluddin. (Rmt)