Uji coba Jalan Perimeter Selatan Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) mulai dilakukan pada hari ini, Senin (20/5). Hari pertama uji coba akses dari Kota Tangerang menuju Bandara Soetta melalui Jalan Marsekal Suryadarma, Neglasari tersebut berjalan lancar.
Walaupun tidak ada kendala berarti, Angkasa Pura II atau AP II akan menambah sejumlah sarana penunjang pada akses tersebut. Salah satunya penerangan jalan.
“Untuk sementara, Alhamdulillah uji coba berjalan lancar. Namun memang ada beberapa hal ada yang perlu dievaluasi. Contoh, perlu ada penambahan penerangan,” kata Senior Manager Of Branch Commonication & Legal Bandara Soetta, Febri Toga Tambunan saat ditemui di Neglasari, Tangerang, Senin (20/5/2019).
Selain itu lanjut Febri, pihaknya juga akan menambah spanduk informasi di sejumlah titik. Pemasangan penghalang atau barrier juga dilakukan untuk mencegah pengendara melawan arus di pintu keluar Perimeter Selatan di Neglasari.
“Penambahan penerangan ini antara M1 sampai dengan Sat Rudal. Spanduk informasi juga akan ditambahkan khususnya di daerah Sat Rudal dan Rawa Bokor,” turur Febri.
“Kita juga akan enambah Barier di pintu keluar Jalan Suryadarma, agar masyarakat tidak melawan arus ketika masuk ke Bandara Soetta melalui Perimeter Selatan,” tambahnya.
Uji coba akses dari dan ke Bandara Soetta melalui Jalan Marsekal Suryadarma ini akan dilakukan selama sepekan. Selama masa uji coba, Jalan Perimeter Selatan dibuka dengan waktu terbatas, yaitu hanya pukul 04.00 hingga 09.00 WIB dan pukul 15.00 hingga 21.00 WIB.
Apabila dalam masa uji coba tidak ada kendala kendala yang berarti, Jalan Perimeter Selatan akan dibuka 24 penuh seperti sediakala.
“Uji coba akan dilakukan satu minggu (sepekan). Setelah dievaluasi nantinya akan kembali dibuka full 24 jam,” tandas Febri. (Rmt)