Sejumlah murid taman anak-anak Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Komplek Badak Permai, Desa Sukamanah, Kecamatan Kaduhejo, Kabupaten Pandeglang, melakukan galang dana untuk para korban gempa bumi di Cianjur Jawa Barat.
Kepala Sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Al-Majid, Empat Puspitasari mengungkapkan, dengan melakukan penggalangan dana tersebut yang dilakukan murid taman anak-anak sebagai bentuk pembelajaran sejak dini untuk membentuk jiwa sosial.
“Jadi anak-anak menyisihkan uang jajannya untuk meringankan korban bencana gempa bumi di Cianjur Jawa Barat, kemudian anak-anak juga diajarkan berjiwa sosial sejak dini hingga sampai kelak dewasa,” ungkapnya kepada Tangerangonline.id saat diwawancarai di lokasi, Kamis (24/11/2022).
Ia melanjutkan, penggalangan dana tersebut dilakukan bukan hanya dilakukan oleh muridnya akan tetapi orang tua murid pun ikut menyumbangkan rezekinya untuk korban gempa bumi di Cianjur Jawa Barat.
“Penggalangan dana ini juga orang tua ikut menyumbangkan membantu korban gempa Cianjur, walaupun sedikit yang terpenting iklhas dan niat membantu sesama manusia dalam hal ini sisi sosial,” ujarnya.
Sementara warga yang ikut berpartisipasi Yanah mengatakan, dirinya mengapresiasi dengan yang dilakukan sejumlah siswa paud tersebut melakukan penggalangan dana untuk korban gempa bumi.
“Saya apresiasi anak paud ini yang membantu korban gempa bumi Cianjur, terharu juga yah ngeliatnya banyak korban kasian sedih,” katanya. (Dan)