Home Berita Flohmak BSD, Tempat Berburu Pakaian Bekas 

Flohmak BSD, Tempat Berburu Pakaian Bekas 

3

Flohmak BSD di Blok Granada Square, Kencana Loka, Rawabuntu, Serpong terkenal sebagai pasar barang bekas beberapa tahun lalu.

Di lokasi tersebut kini masih banyak stand atau lapak yang menjajakan pakaian bekas pakai bermerek, baik merek lokal maupun impor. Dari mulai topi, celana, sampai kemeja pun banyak dijual di sini.

Tiap minggu pasar flohmak buka, tepatnya hari Sabtu dan Minggu sejak pagi sampai sore hari.
Dari pengakuan sejumlah penjaga lapak, dua tahun belakangan ini flohmak sepi dibanding masa kejayaannya.

Nurdin Rahman, salah seorang pedagang flohmak yang sejak 2011 lalu berjualan mengungkapkan sepinya pengunjung. “Dari 2014 akhir flohmak udah mulai sepi, 2011-2013 boomingnya. Makanya sekarang yang jualan juga sepi, ga kaya dulu,” selorohnya kepada tangerangonline.id, Sabtu (27/02/2016).

Namun hal tersebut tidak menyurutkannya untuk tetap setia menanti pembeli yang masih tertarik akan kehadiran pasar flohmak BSD.

Terlihat masih ada beberapa pengunjung yang sedang memilih pakaian.

Ardi (20), salah satunya yang tengah memilih flanel dan topi. Ia mengungkapkan, pernah mendapatkan celana dan thsirt (kaos) original di tempat ini dengan harga yang murah.

“Harganya terjangkau dan barangnya rata-rata ori (asli), biarpun pakaian bekas pakai,” tandas mahasiswa Binus yang tinggal di Pamulang. (Bar)

3 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here