PT Angkasa Pura II terus menggenjot pembangunan stasiun Kereta Api (KA) Bandara Soekarno-Hatta (Soetta). Perseroan yang mengelola sebanyak 13 Bandara di wilayah barat Indonesia itu menargetkan Stasiun KA Bandara Soetta rampung sebelum Maret 2017.
Pelaksana Tugas Direktur Utama PT Angkasa Pura II Djoko Murjatmodjo mengatakan, Progres pembangunan Stasiun KA Bandara Soekarno-Hatta sudah mencapai 33 persen.
“Untuk Kereta Api, Angkasa Pura II kebagian tugas membangun Stasiun Kereta Api. Saat ini progres Stasiun Kereta Api 33 persen dan ini diharapkan selesai akhir tahun 2016 atau paling lambat sebelum bulan Maret 2017,” kata Djoko kepada tangerangonline.id.
Menurut Djoko, pembangunan stasiun Kereta Bandara tersebut tidak ada kendala yang berarti. “Kendala kemarin ada seperti memindahkan saluran air dan jaringan listrik yang sebelumnya tertanam di tempat berdirinya stasiun kereta itu, tapi sudah terselesaikan,” ujarnya. (Rmt)