Beranda Berita Tangsel Raih 2 Penghargaan Indonesia Attractiveness Award 2016

Tangsel Raih 2 Penghargaan Indonesia Attractiveness Award 2016

0

Keseriusan dan kinerja baik Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) akhirnya membuahkan hasil. Malam tadi, Kota Tangsel meraih 2 penghargaan Indonesia Attractiveness Award 2016 yakni kategori kota terbaik dan kota potensial investasi. Penghargaan langsung diberikan kepada Walikota Tangsel, Airin Rachmi Diany.

Mendapatkan penghargaan itu, Airin mengatakan, pihaknya berterima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang terus mempercayai kinerjanya serta stakholder yang mau berinvestasi di Tangsel. Tanpa itu semua, Pemkot menjadi terbantu dalam menunaikan tugas.

“Puji syukur Alhamdulillah dan terimakasih kepada seluruh stakholder di Kota Tangsel atas dinobatkankannya Kota Tangsel oleh Tempo Media Group dan Frontier sebagai kota potensial untuk kategori investasi dan kota terbaik pada ajang Indonesia Attractiveness Award 2016,” ungkap Airin kepada tangerangonline.id, Jumat (23/9/2016).

Airin mengungkapkan award yang diterima olehnya malam tadi adalah bukan tujuan akhir dari pencapaian yang sedang dan terus dia lakukan, tetapi menjadi pemicu dan movitasi agar seluruh jajarannya di Pemkot Tangsel untuk melakukan pelayanan yang terbaik serta mengevaluasi apa yang telah dilakukan sesuai dengan RPJMD yang telah disusun. Maka itu, dia juga akan terus memfokuskan 3 yakni membangun dan mengembangkan serta meningkatkan pada bidang pendidikan, kesehatan dan infrastruktur.

Ia juga berharap, Tangsel yang meraih award tersebut dapat menarik para investor agar dapat memajukan kota yang dipimpinnya.

“Penghargaan ini semoga menarik minat pengusaha untuk berinvestasi di Kota Tangerang Selatan dan menjadi multi flier effect yang positif terhadap bidang perdagangan dan jasa,” harapnya.

Sementara, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB) Asman Abrur memaparkan, teknologi memang tidak dapat terhindarkan apalagi bila digunakan dalam pelayanan dapat memudahkan sistem pelayanan. Pelayanan yang baik dan sistematis yang diterapkan penyelenggara daerah nantinya menjadi bagian potensial investasi.

“Pertumbuhan ekonomi dan daya saing Indonesia sangat ditentukan oleh kemajuan dan daya saing masing-masing daerah. Daerah yang menarik sebagai tujuan investasi akan memberikan kesempatan yang besar untuk semakin bertumbuh. Indonesia Attractiveness Award diharapkan mampu memberikan gambaran daya tarik setiap kabupaten/kota maupun tingkat provinsi,” paparnya.

Dengan gambaran yang diberikan Indonesia Attractiveness Award, nanti Kementrian PAN RB akan menerapkan studi tiru kepada daerah lain yang sudah lebih dahulu menerapkan pelayanan yang berbasis teknologi dengan e-goverment dan e-budgeting, karena studi banding selama ini tidak selesai-selesai.

“Jadi ke depan ASN (Aparatur Sipil Negara) harus punya jiwa kewirausahaan dengan ciri khas ASN yang memiliki rasa melayani,” tandasnya.

Sesuai hasil Indonesia Attractiveness Award, Tangsel meraih penghargaan kategori kota terbaik dengan index 80,42 dan kategori potensial investasi dengan index 85,04. (Cid)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini