Home Berita Entrepreneur Day di SMA Al Azhar BSD, Sandiaga Uno Memotivasi Siswa

Entrepreneur Day di SMA Al Azhar BSD, Sandiaga Uno Memotivasi Siswa

0

Sambut Enterpreneur Day, SMA Al Azhar BSD gelar sosialisai Enterpreneur yang dilaksanakan di aula gedung SMU Al-Azhar di Jl. Puspita Raya, Lengkong Gudang, Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Rabu (26/4/2017).

Kepala SMA Al Azhar, Chaerudin mengatakan, maksud dari kegiatan yang diikuti sedikitnya seratus siswa dan siswi SMA Al-Azhar ini adalah untuk memotivasi para siswa dan siswi supaya bisa berjiwa enterpreneur dan bisa lebih kreatif dalam menciptakan peluang peluang usaha.

“Kami sengaja mendatangkan Sandiaga Uno sebagai narasumber, supaya lebih termotivasi lagi minat para siswa karena seperti yang kita ketahui Sandiaga adalah seorang pengusaha muda yang kreatif dan sukses serta mengawali usaha dari nol,” kata Chaerudin.

“Kami mengundang Sandiaga Uno sebagai pengusaha muda yang sukses, bukan sebagai pejabat,” tambahnya.

Sementara itu, Sandiaga Uno mengatakan kehadirannya dalam kegiatan tersebut untuk memberi motivasi dan semangat kepada siwa dan siswi agar kedepan dapat lebih kreatif dan berani untuk mencoba membuka peluang usaha.

“Dalam membuka usaha, saya sarankan jangan pernah terpaku pada modal yang besar,” ujarnya.

Pria yang memiliki nama lengkap, Sandiaga Salahudin Uno ini pun menceritakan, mulanya dirinya memberanikan diri untuk mengawali usaha dengan 3 orang karyawan. Karena ketekunan dan kegigihannya dalam berusalah ia dapat memimpin perusahaan yang memiliki kurang lebih 50 ribu karyawan sampai  saat ini.

“Saya menghimbau kepada semua adik-adik agar bisa memanfaatkan kemajuan teknologi zaman sekarang untuk menciptakan ekonomi kreatif, seperti misalnya Gojek, Uber, bukalapak, kopi luwak lanang. Itu adalah beberapa contoh pemanfaatan kemajuan teknologi untuk dunia wirausaha, sehingga kembali saya himbaukan agar tidak  ada kata menyerah dalam berwirausaha,” tandasnya. (Arf)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here