Home Berita Pohon Tumbang di Jalan Pondok Aren-Ciputat

Pohon Tumbang di Jalan Pondok Aren-Ciputat

0

Hujan disertai angin kencang yang melanda Kota Tangerang Selatan sore hingga malam hari mengakibatkan lalu lintas di beberapa ruas jalan menjadi tersendat, Selasa (19/4/2016).

Tidak hanya tersendat, khususnya di sepanjang jalan dari arah Pondok Aren menuju Ciputat Timur terjadi kemacetan parah hingga berjam-jam. Tampak kendaraan bermotor roda dua maupun roda empat melaju secara bergantian, karena tengah dilakukan evakuasi pohon tumbang akibat hujan yang disertai angin kencang.

Kasatlantas Polres Tangerang Selatan, AKP Agus Suparyanto mengatakan pohon tumbang sudah terjadi sejak pukul 15.30 WIB dan akibatnya lalu Libya diberlakukan satu arah sampai pukul 20.00 WIB.

“Kejadiannya tadi pukul 15.30 dan kita berlakukan satu arah sampai perapatan duren sekitar pukul 20.00 WIB,” ucap Agus saat dihubungi tangerangonline.id.

Salah satu warga setempat, Putra juga mengatakan, kejadian tersebut juga sempat menyebabkan listrik padam selama 30 menit. 

“Iya mbak, tadi sempat mati lampu kurang lebih 30 menit”, ujar Putra kepada tangerangonline.id saat ditanya akibat yang timbul dari pohon tumbang tersebut.

Selanjutnya mulai pukul 20.00 WIB dan hingga pantauan tangerangonine.id pukul 22.35 WIB, jalan tersebut masih memberlakukan sistem buka tutup dan membuat lalu lintas padat merayap. (Tan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here