Home Berita Meriahkan HUT ke-77 RI, Kelurahan dan Karang Taruna Setu Gelar Setu Festival...

Meriahkan HUT ke-77 RI, Kelurahan dan Karang Taruna Setu Gelar Setu Festival Tahun 2022

0

Kelurahan Setu Tangsel bersama Karang Taruna menggelar kegiatan Setu Festival Tahun 2022 yang bertempat di Kelurahan Setu, Tangerang Selatan. Minggu (14/8).

Festival tersebut dihadiri oleh Walikota Tangsel, Benyamin Davnie, Camat Setu Tangsel, Erwin Gemala Putra, Lurah Setu, Adhi Mustofa, Perwakilan Danramil, tokoh pemuda, dan seluruh elemen masyarakat Setu Tangsel.

Lurah Setu Tangsel, Adhi Mustofa mengatakan pihaknya menyelenggarakan kegiatan festival dalam rangka memeriahkan HUT RI Ke-77 tahun.

“Kelurahan Setu bersama Karang Taruna menggelar festival ini dalam rangka memeriahkan gebyar Muharram dan semarak kemerdekaan HUT RI Ke-77,” kata Adhi saat diwawancara wartawan siarnitas.id.

Ia menambahkan festival ini sampai malam puncak HUT RI Ke-77 supaya pihaknya bisa memeriahkan dan menyambut HUT kemerdekaan.

“Festival ini diselenggarakan pada tanggal 12 Agustus sampai dengan 16 Agustus 2022,” tambahnya.

Didalam festival tersebut, terdapat ada 17 kegiatan. Namun, pihaknya sudah mengklasifikasikan menjadi 2 bidang.

“Ada 2 bidang, olah badan dan olah batin,” tuturnya.

Olah badan yaitu futsal internal RW se-kelurahan Setu dan open turnamen futsal, ada juga Badminton, Tenis Meja, dan Catur.

“Olah batinnya salah satunya festival islami, MTQ tingkat Kelurahan Setu, santunan anak yatim, dan clossingnya nanti ada ceramah agama yang disampaikan ustadz KH. Taufiqurrahman,” ungkapnya.

Adhi menuturkan setelah pasca pandemi Kelurahan Setu mempunyai kewajiban untuk mensinergikan seluruh lapisan elemen masyarakat dalam menangani pasca pandemi.

“Maka dari itu, moment ini acara Setu Festival bisa menyatukan seluruh elemen masyarakat Kelurahan Setu untuk menyemangatkan kembali dan menghidupkan sendi-sendi kehidupan pasca pandemi,” ungkapnya.

Adhi berharap dengan acara ini, pihaknya bisa menjadi tempat untuk menjadi media informasi yang bisa diharapkan oleh seluruh elemen masyarakat di Setu Tangsel.

“Semoga acara ini berkesinambungan sebagai agenda tahunan Kelurahan Setu sebagai media informasi dan media komunikasi silaturahmi yang diharapkan antara masyarakat dengan sub pimpinan bisa bersinergi,” pungkasnya. (Red)